Salam Pemuda Indonesia,
Pemuda.... Maju, Olah Raga.... Jaya, Siapa Kita.... Indonesia, NKRI..... Harga Mati,
Senang bercampur haru rasanya bisa berjumpa lagi dengan para sahabat, kerabat, dangsanak-dingsanak, kula, teman maupun kenalan melalui media maya blog DPC. PPMI Banjar, Kalimantan Selatan. Dengan kehadiran blog ini, mudah-mudahan dapat lebih memantapkan silaturrahim, temu sapa dan pusat informasi Purna Prakarya Muda Indonesia (PPMI) di lingkungan Kabupaten Banjar pada khususnya, dan seluruh Negara Kesatuan Republik Indonesia pada umumnya. Kami menghaturkan ucapan terima kasih dan perasaan bangga bercampur rasa rindu atas kunjungan anda ke blog kami ini. Untuk itu, Kritik maupun saran dalam rangka memajukan PPMI pada umumnya sangat kami harapkan. Semoga blog ini bisa bermanfaat bagi kita...
Salam Pemuda Indonesia..

Senin, 17 Oktober 2011

DPC PPMI Banjar mengirimkan peserta program PSP-3

Peserta PSP-3 mendapatkan pembekalan dari Drs. Sunaryo Neneng Tuah, MP
Menindaklanjuti program Kemenpora RI, salah satunya adalah Pemuda Sarjana Pengerak Pembangunan di Perdesaan (PSP-3) tahun 2011 yang serentak dilaksanakan di 33 provinsi termasuk juga di provinsi Kalimantan Selatan.

Tahapan seleksi yang dilaksanakan pada tanggal 24 September 2011 lalu, beberapa kader PPMI di Kalimantan Selatan turut andil mensukseskannya dengan menjadi peserta.
Terhitung sebanyak 194 pendaftar yang mengikuti seleksi tertulis dan wawancara langsung oleh utusan Kemenpora dan Lembaga Pengembangan Mahasiswa (LPM) Unlam yang diadakan di gedung Rektorat Unlam Banjarmasin sejak pukul 08.30 hingga pukul 17.30 Wita, Selanjutnya hasil seleksi dibawa ke Jakarta.
Pengumuman peserta yang berhasil lolos seleksi diumumkan tanggal 06 Oktober 2011 pukul 17.00 di website resmi Kementrian Pemuda dan Olahraga RI. Salah satu peserta yang lolos tersebut berasal dari Martapura yang merupakan satu-satunya perwakilan Kabupaten Banjar yang lolos seleksi, yakni Sekretaris Umum DPC PPMI Banjar, Ahsanur Rijal yang mendapatkan penempatan di Provinsi Kalimantan Tengah (ZONA V: Kalsel, Kalteng, Kaltim)
Hingga artikel ini ditulis, Ahsanur Rijal masih menjalani Pembekalan PSP-3 selama sepekan dari tanggal 12 Oktober sampai dengan 19 Oktober 2011 di Komplek LPMP Disdik Provinsi Kalimantan Tengah yang beralamat di Jalan Tjilik Riwut Km. 4,5 Palangka Raya.
Kita doakan semoga Ahsanur Rijal bisa menjalankan tugasnya sebagai PSP-3 dengan baik dan lancar dan kembali ke kampung halaman dengan membawa banyak pengalaman dan pencerahan.

(c) PPMI Banjar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar